f3R1N4

Friday, December 24, 2004

Resensi Buku: Perjalanan Mata dan Hati

Judul : Perjalanan Mata dan Hati
Penulis : Prima Rusdi
Jumlah hal. : 150
Penerbit : Terrant Books


‘Perjalanan Mata dan Hati’ merupakan kumpulan tulisan Prima Rusdi yang pernah dimuat di majalah CosmoGirl. Prima Rusdi adalah wartawan, penulis skenario untuk film Ada Apa dengan Cinta, co-writer Eliana, Eliana.

Mungkin ada yang berpikir ini pasti kumpulan tulisan atau cerita tentang ABG (Anak Baru Gede). Memang benar pada dasarnya tulisan ini ditujukan untuk ABG, tapi jangan salah, untuk yang ‘mantan’ ABG, jika kita baca benar-benar tulisan-tulisan ini, ternyata ada hal-hal yang masih bisa diambil, yang pada dasarnya mungkin masih kita alami.

Buku ini mencoba membahas masalah yang dekat dengan para remaja, seperti masalah kegemukan, masalah kurang percaya diri, masalah komunikasi dengan orang tua, dan lain-lain. Masalah-masalah tersebut disajikan dengan bahasa yang sederhana dan dengan memberikan solusi yang ‘simple’, mudah dicerna oleh para remaja. Terkadang para remaja suka “malas” jika diceramahi panjang – lebar dan terkesan menggurui. Mereka lebih suka dengan contoh yang dekat dengan keseharian mereka. Sehingga mereka bisa menyadari dan memperbaiki sikap mereka tanpa harus merasa dipaksa.

Pada bagian akhir, yang berjudul sama dengan judul buku, kita diajak untuk tidak hanya melihat masalah yang timbul dari diri kita sendiri, tapi kita diminta untuk melihat kejadian di sekitar, mengamati dengan hati nurani.

Rasanya tidak berlebihan, jika setelah membaca buku ini, akan banyak pelajaran yang bisa kita ambil, sehingga kita bisa lebih menghargai orang lain dengan melakukan banyak hal kecil, seperti kata Prima Rusdi “… mulailah menghargai orang lain, siapa pun dia tanpa terkecuali. Sesederhana itulah inti “merdeka” yang untuk hari ini bisa diartikan sebagai saling menghargai antara manusia. Jadi, selalu gunakan mata dan hati saat bertindak dan mudah-mudahan kamu pun siap senantiasa jadi orang “merdeka.” (hal. 146).

fps. 04.12.24

--------------------oOo--------------------

0 Comments:

Post a Comment

<< Home